Batang Hari (ikhlasberamalnews) — Madrasah Tsanawiyan Negeri (MTsN) 1 Batang Hari adalah salah satu MTsN yang ada di Kabupaten Batang Hari Provinsi Jambi. Tahun 2019, MTsN 1 Batang Hari mendapat bantuan pembangunan gedung asrama siswa dengan skema pembiayaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).
Kepala MTsN 1 Batang Hari Erman mengatakan, asrama digunakan untuk ruang pembinaan, sekaligus mendukung kegiatan ekstrakurikuler siswa. Ada sejumlah kegiatan ekstra yang dikembangkan, antara lain: tilawatil Qur’an, kepramukaan, seni, olah raga, dan lainnya.
“Alhamdulillah, asrama ini menjadi tempat nyaman bagi siswa untuk mengkaji ilmu agama dan ilmu umum lainnya. Semoga itu bisa menjadi bekal masa depan mereka,” ungkap Erman di Batang Hari, Jumat (08/01).
“Beberapa ruangan juga sering digunakan oleh para pembina kegiatan ekstrakurikuler, untuk bimbingan Matematika, IPA, dan mata pelajaran lainnya,” sambungnya.
Asrama siswa ini menjadi ikon MTsN 1 Batang Hari. Sebab, madrasah ini adalah satu-satunya MTsN yang memiliki asrama siswa di Kabupaten Batang Hari, Jambi.
Menurut Erman, sarana yang ada dioptimalkan untuk mengejar prestasi baik dibidang akademik maupun non akademik. Di tingkat kabupaten, MTs Negeri 1 Batang Hari sering menjuarai kegiatan kepramukaan. MTsN 1 Batang Hari mendapat predikat Gudep tergiat. “Bahkan, tahun 2020, para siswa meraih Juara I Putra dan Putri Lomba Cerdas Cermat Pramuka Tingkat Kabupaten Batang Hari,” tutur Erman.
Di bidang olahraga juga tidak kalah cemerlang. Siswa MTsN Batang Hari meraih Juara I Putri Lomba Senam Kesegeran Jasmani Tingkat Kabupaten Batang Hari dan Tingkat Provinsi Jambi. “Juga meraih Juara 1 Lomba Batang Hari Marching Competition (BHMC) Tingkat Nasional,” jelasnya.
“Semua dipersiapkan dalam kegiatan ektrakurikuler yang memanfaatkan aula asrama MTsN 1 Batang Hari,” lanjutnya.
Di bidang akademik, siswa MTsN 1 Batang Hari meraih juara II Kompetensi Sains Madrasah Online (KSMO) tahun 2020 tingkat Provinsi Jambi cabang Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Salah satu siswa MTsN 1 Batang Hari juga ada yang menjadi wakil provinsi Jambi dalam MTQ Tingkat Nasional 2020 di Padang. Sementara di bidang seni, siswa MTs Negeri 1 Batang Hari meraih juara I Kompangan tingkat Kabupaten Batang Hari.
MTsN 1 Batang hari mempunyai visi ‘Terwujudnya Insan Madrasah Yang Kompetitif, Unggul Dalam Mutu Dan Berakhlakul Karimah’. “Kita harus tetap semangat dan tidak boleh kalah dengan situasi pandemi Covid 19 seperti sekarang ini. Semua kegiatan diusahakan dapat berjalan sesuai dengan program yang sudah direncanakan,” tutup Erman.
Add Comment